ads

Jaya Metro
CV. Jaya Gemilang

Fitur Keamanan dan Keselamatan Toyota All New Fortuner 2016

18 January 2016

Toyota New Fortuner 2016 tidak hanya tampil dengan segudang fitur baru yang modern dan cangih dari sisi eksterior maupun interior. Fitur tersebut juga meliputi pada bagian keamanan dan keselamatan selama berkendara. Toyota selalu berkomitmen untuk menghadirkan kendaraan dengan tingkat keselamatan yang tinggi. 

Toyota New Fortuner dilengkapi dengan fitur SRS Airbag seperti model yang sudah diterapkan pada mobil Toyota sebelumnya seperti New Alphard dan Vellfire serta Toyota New Kijang Innova yang berjumlah 4 yang meliputi SRS Airbag bagian depan yang terdiri dari dua pada bagian depan atau dasbord, 2 di samping pada bangku penumpang dan pengemudi, satu untuk pengemudi untuk melindungi lutut dan satu lagi pada bagian samping untuk melindungi penumpang. 

SRS Airbag Toyota All New Fotuner VRZ

Seperti kebanyakan mobil tipe off road untuk Toyota Fortuner 2016 juga dilengkapi dengan beberapa fitur penunjang kegiatan off road seperti fitur Hill Assist Control (HAC).

Firtu HAC sendiri adalah suatu fitur yang berfungsi mencegah mobil melorot mundur saat start di tanjakan. Jadi saat berada di tanjakan dan tuas gigi di posisi maju, maka saat kaki berpindah pedal dari pedal rem, sistem ini secara otomatis menahan mobil agar tidak mundur.

Durasi waktu pengereman otomatis yang diberikan sekitar 5 detik sehingga ada waktu jeda untuk memindahkan kaki dari pedal rem ke gas. Jadi pengemudi bisa menjalankan mobil lebih tenang. Saat HAC aktif lampu rem menyala agar pengemudi mobil dibelakang waspada.

Hill Assist Control (HAC) Fortuner 2016

Fitur keselamatan lainnya adalah Active Traction Control (A-TRC). Fitur ini juga umum dijumpai pada mobil off road dimana fungsi dari fitur ini adalah untuk membantu jika pada kondisi jalan tertentu (medan berpasir, medan berlumpur) salah satu roda berputar namun tidak menggerakan kendaraan maka fungsi pengereman akan otomatis menghentikan roda tersebut dan kekuatan pendorong akan mendistribusikan ke roda yang tersisa. 
Active Traction Control (A-TRC) Fortuner 2016


Fortuner 2016 juga sudah dilengkapi dengan EBS yang berfungsi untuk memberikan peringatan bahaya dengan lampu akan menyala pada saat terjadi kondisi pengereman mendadak untuk mencegah kemungkinan terjadi tabrakan belakang. 


EBS New Fortuner 2016

Fitur ABS dan EBD juga disematkan pada Toyota Fortuner 2016, fitur ini sudah banyak dan umum digunakan di hampir semua tipe mobil Toyota. 

Untuk membantu pada saat mengemudi kendaraan dengan kecepatan tinggi pada saat melewati tikungan agar tidak terjadi kecelakaan Toyota Fortuner di lengkapi dengan fitur yaitu Vehicle Stability Control (VSC). Dengan fitur ini mengontrol kendaraan saat melewati tikungan jadi semakin mudah. 


Untuk keselamtan buah hati Anda Toyota Fortuner 2016 juga sudah dilengkapi dengan ISOFIX yaitu bangku tambahan pada bangku baris pertama untuk melindungi buah hati selama berkendara. 

Untuk kemudahan dalam mendapatkan mobil Toyota seperti informasi produk, informasi promo dan diskon, informasi cara pembelian silakan isi data yang tertera dibawah ini. Segera akan kami tindak lanjuti.

Nama *
Alamat *
Kota *
Provinsi *
No Handphone *
Email *
Jenis Mobil *
Warna *
Kebutuhan *
 Beli 
 Tes Drive 
 Info Promo Pembelian 
 Info Produk & Spesifikasi 
 Trade In 
 Simulasi Kredit 
Tujuan Penggunaan *
 Pribadi 
 Operasional Perusahaan 
Pertanyaan *

  • Isikan data sesuai dengan identitas (KTP) yang berlaku.
  • Saya mengizinkan Toyota dan mitranya untuk menghubungi Saya dalam membantu proses pembelian mobil Toyota. Dengan memberikan email dan no handphone, saya telah menyetujui untuk menerima semua pemberitahuan melalui Toyota.
Friends Added
Description
: Fitur Keamanan dan Keselamatan Toyota All New Fortuner 2016
Rating
: 4.5
Reviewer
: Unknown
ItemReviewed
: Fitur Keamanan dan Keselamatan Toyota All New Fortuner 2016
0 Comments
Toyota Avanza & Veloz
Toyota Avanza & Veloz