ads

Jaya Metro
CV. Jaya Gemilang

Perbedaan Toyota New Rush G dan TRD Sportivo

01 December 2015

Toyota Rush adalah produk Sport Utility Vehicle (SUV) dari Toyota Astra Motor yang resmi diperkenalkan ke publik Indonesia sejak tahun 2007. Toyota Rush facelift diperkenalkan oleh TAM pada bulan Maret 2015 dengan sejumlah perubahan signifikan pada interior, eksterior namun untuk mesin New Rush masih menggunakan tipe mesin yang sama dengan model lama. 

New Toyota Rush facelift 2015 memiliki dua line up yaitu New Rush G sebagai line up terbawah dan New Rush TRD Sportivo sebagai line up tertinggi. Toyota Rush sendiri di jajaran mobil SUV TAM berada di line up paling bawah yaitu di bawah Toyota Fortuner dan Toyota Land Cruiser. Namun demikian New Fortuner dilengkapi dengan sejumlah fitur unggulan canggih dan modern.

Dari segi perbedaan antara Toyota New Rush G dan TRD Sportivo secara sekilas atau tampilan luar hanya terletak pada aksesoris TRD Sportivo yang disematkan pada tipe TRD Sportivo namun untuk fitur lain seperti Audio juga memiliki perbedaan. 

Secara umum dimensi, mesin yang digunakan, chasis, suspensi, ukuran ban dan velg untuk tipe G dan TRD Sportivo sama persis. Untuk detail spesifikasi dari New Toyota Rush G dan TRD Sportivo berikut ini penjelasannya. 

Dimensi New Toyota New Rush
Sesuai dengan karakteristik mobil SUV yang handal di segala medan baik off road maupun jalan beraspal, Toyota rush memiliki ukuran dimensi yang lebih tinggi utamanya jarak dengan tanah. Untuk ukuran dimensi dari New Rush memiliki panjang 4.420 mm, lebar 1.745 mm, tinggi 1.740 mm, jarak poros roda 2.685 mm dan jarak terendah adalah 200 mm. 

Dimensi
New Rush G & TRD Sportivo
Panjang
4.420 mm
Lebar
1.745 mm
Tinggi
1.740 mm
Jarak Poros Roda
2.685 mm
Jarak Terendah
200 mm 

Mesin New Toyota New Rush
Toyota New Rush menggunakan mesin tipe 1.5 L IL4 16 Valve DOHC, VVT-i dengan isi silinder 1.495 cc. Mesin Rush menghasilkan Daya maksimum 109/6.000 ps/rpm dan torsi maksimum 14.4/4.400 Kgm/rpm. Mesin menggunakan sistem bahan bakar injeksi elektronik. Berikut ini spesifikasi lengkap dari mesin New Rush 2015.

Mesin
New Rush G & TRD Sportivo
Tipe Mesin
1.5 L IL4 16 Valve DOHC, VVT-i
Isi Silnder
1.495 cc
Daya Maksimum
109/6.000 ps/rpm
Torsi Maksimum
14.4/4.400 kgm/rpm
Sistem Bahan Bakar
Sistem Injeksi Bahan Bakar Eletronik
Bahan Bakar
Bensin Tanpa Timbal
Kapasitas Tangki
45 Liter

Sasis New Toyota Rush
Toyota New Rush 2015 menggunakan sistem transmisi manual dan otomatis untuk tipe G maupun TRD Sportivo. Untuk spesifkasi lengkap sasis yang digunakan oleh New Rush 2015 adalah sebagai berikut.

Sasis
New Rush G & TRD Sportivo M/T
New Rush G & TRD Sportivo A/T
Transmisi
Manual 5 Tingkat Kecepatan
Otomatis 4 Tingkat Kecepatan
Perbandingan Gigi 1st
3.769
2.731
Perbandingan Gigi 2nd
2.045
1.526
Perbandingan Gigi 3rd
1.376
1.000
Perbandingan Gigi 4th
1.000
0.696
Perbandingan Gigi 5th
0.838
-
Perbandingan Gigi Reserve
4.128
2.290
Suspensi Depan
MacPherson Struts dgn pegas koil dan Stabilizer
MacPherson Struts dgn pegas koil dan Stabilizer
Suspensi Belakang
4 link dgn pegas koil dan lateral rod
4 link dgn pegas koil dan lateral rod
Sistem Kemudi
Electric power steering, Rack & Pinon
Electric power steering, Rack & Pinon
Sistem Rem Depan
Cakram / Disc
Cakram / Disc
Sistem Rem Belakang
Tromol/Drum
Tromol/Drum
Ukuran Ban
235/60 R16
235/60 R16


Toyota New Rush Tipe TRD Sportivo
Exterior depan dari New Rush TRD Sportivo 2015 lebih stylish dengan bentuk Grill radiator sudah sudah menyambung dengan head lamp. Untuk model lama grill radiator ini terputus dengan warna serupa dengan bodi. Untuk lebih jelasnya perubahan pada grille radiator depan dapat dilihat pada gambar dibawah ini. 

Toyota Rush TRD Sportivo Model Lama (Sebelum Facelift 2015)

Toyota New Rush TRD Sportivo 2015 Facelift

List crome pada New Rush model lama yang berada di atas logo Toyota pada edisi facelift letaknya berubah dibawah logo Toyota. Perubahan lainnya adalah pada spoiler bumper depan lebih stylish dengan melekuk pada bagian tengah dan pada bagian bawah menyisakan warna hitam.

Bagian Belakang Toyota Rush model lama dengan model baru juga mengalami perubahan. dengan

Toyota Rush TRD Sportivo Model Lama Belakang (Sebelum Facelift 2015)
Toyota New Rush TRD Sportivo 2015 Facelift

Perubahan yang terlihat adalah pada spoiler bumper belakang dimana warna hitam pada New Rush TRD Sportivo 2015 letaknya berada diatas tepat dibawah pintu sementara untuk tipe Rush lama berasa dibawah. Spare Tire Cover atau cover ban cadangan juga memiliki desain yang lebih fresh bila dibandingkan dengan tipe lama. 

Aksesoris TRD Sportivo yang dimiliki oleh New Toyota Rush adalah sebagai berikut; Rear roof spoiler, TRD Side sticker, Rear bumper spoiler, Projector headlamp with LED, Front Bumper Spoiler dan New stylish 16" allow wheel design. 










Dari sisi interior Toyota New Rush TRD Sportivo juga mengalami perubahan pada desain dan warna. Untuk pemanis di bagian tepi bangku atau tempat duduk di berikan list warna merah dan untuk motif bangku juga lebih modern. Namun untuk bangku ketiga (3rd seat) motifnya berbeda. 

Interior New Rush tipe G dan TRD Sportivo.

Audio unit yang digunakan pada New Rush 2015 lebih canggih dengan ukuran 6,1 inch layar sentuh dengan fitur M-Toyota dan tekoneksi dengan Bluetooth dengan fitur 2DIN AVX, USB, AUX, DVD Players, Radio AM/FM.



Toyota New Rush Tipe G
New Rush Tipe G hampir mirip dengan tipe TRD Sportivo dari sisi eksterior, perbedaannya hanya terletak pada aksesoris TRD yang ditambahkan. Untuk tipe G tidak memiliki semua aksesoris yang di milik oleh Rush TRD Sportivo.

Toyota New Rush Tipe G

Sementara dari sisi interior juga sama presisi dengan tipe TRD Sportivo perbedaannya pada Audio untuk tipe G fitur bluetooth tidak tersedia. 

Semua tipe New Fortuner 2015 memiliki bangku cadangan atau bangku baris ketiga atau juga dikenal dengan 3rd seat yang dapat di beli secara terpisah maupun satu paket. Untuk bangku baris ketiga ini termasuk aksesoris dari Toyota New Rush 2015. Untuk harga bangku baris ketiga berbeda-beda untuk tipa daerah, untuk lebih jelasnya dapat menghubungi dealer Toyota terdekat di kota Anda.

Untuk fitur keamanan dan keselamatan yang di miliki oleh New Rush tipe G dan TRD Sportivo juga sama yaitu sudah dilengkapi dengan fitur ABS dan EBD, ISOFIX, Kerangka bodi dengan teknologi Side Impact Beam untuk melindungi penumpang dari tabrakan samping dan Dual SRS Airbag untuk melindungi pengemudi dan penumpang depan. 

Untuk perbedaan harga New Toyota Rush 2015 tipe G dan tipe TRD adalah sebagai berikut, harga ini on the road Jakarta. 

No. Mobil Harga
1. Toyota Rush 1,5 TRD Sportivo A/T Rp. 252.250.000
2. Toyota Rush 1,5 TRD Sportivo M/T Rp. 238.950.000
3. Toyota Rush 1,5 A/T Rp. 238.700.000
4. Toyota Rush 1,5 M/T Rp. 228.700.000

Untuk harga di daerah lain di seluruh Indonesia silakan cek di menu Daftar harga, harga di atas berlaku mulai bulan Desember 2015. Harga tidak tetap dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. 
Friends Added
Description
: Perbedaan Toyota New Rush G dan TRD Sportivo
Rating
: 4.5
Reviewer
: Unknown
ItemReviewed
: Perbedaan Toyota New Rush G dan TRD Sportivo
0 Comments
Toyota Avanza & Veloz
Toyota Avanza & Veloz